skip to Main Content

Mahasiswa Prodi Bahasa dan Kebudayaan Inggris Presentasi Makalah di Konferensi Internasional 7th Literature Studies Conference (LSC), Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta

Sejumlah mahasiswa Prodi Bahasa dan Kebudayaan Inggris mengikuti Konferensi Internasional 7th Literary Studies Conference (LSC) dengan tema Rethinking Environmental Issues through Language, Literature, Culture, and Education, yang diselenggarakan di Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta (09-10 Oktober 2019). Makalah-makalah yang mereka sajikan dalam konferensi mencakupi ragam topik kajian. Salah satunya adalah kajian terjemahan dengan judul The Different Orientations of Translation that Official Translator and Students Used in Eggnoid Comic oleh Siti Saniyah Kohar; kajian puisi Figurative Language and Imageries Analysis Used in Johnny Cash’s Dont Go Near the Water Song oleh Nuralika Dayan Hidayah dan Andrew Fabian Zein; The Irony of Law Enforcement against Nature in the TV Series Grimm Episode Tree People oleh Marisa Andini; dan kajian semiotik kognitif film yang merupakan penelitian kolaboratif dosen dan mahasiswa dengan judul Apocalyptic Narrative Schemas in Dystopian Films oleh Thafhan Muwaffaq dan Nurul Komar. (TM)

 

 

Back To Top