skip to Main Content

Seiring dengan meningkatnya investor Jepang yang datang ke Indonesia untuk membuka perusahaan di Indonesia, maka kebutuhan akan sarjana-sarjana yang menguasai bahasa dan budaya Jepang semakin meningkat. Selain itu, minat masyarakat Indonesia terhadap kebudayaan Pop Jepang (Japanese Pop Culture) seperti musik , komik, fesyen, film, animasi, dll juga mengalami peningkatan.

Dari fakta tersebut maka Program Studi Sastra Jepang UAI menyelenggarakan pendidikan ilmu kejepangan yang dimulai dari tahun 2001. Program Studi Sastra Jepang UAI menawarkan dan menyelenggarakan pendidikan yang bertujuan untuk menghasilkan tenaga terampil dan mandiri yang memiliki wawasan kejepangan dan kompentensi bahasa Jepang sehingga mampu menciptakan lapangan kerja baru, memiliki kualifikasi untuk bekerja di instansi swasta maupun pemerintah, serta memiliki kemampuan menganalisis aspek budaya, sastra, linguistik dan terapannya.

Proses belajar bahasa Jepang di UAI dilakukan dengan memanfaatkan teknologi mutakhir, jejaring sosial, dll. Di akhir masa studi, mahasiswa Prodi Sastra Jepang ditargetkan mempunyai kemampuan bahasa Jepang yang aplikatif dan dapat langsung dimanfaatkan di lapangan kerja, seperti perusahaan Jepang, dll. Selain, budaya tradisional, seperti Kabuki, Matsuri, dll, mahasiswa Sastra Jepang UAI juga belajar mengenai budaya pop Jepang seperti anime, komik/manga, cosplay, musik, dll. Mahasiswa Sastra Jepang UAI juga diikutsertakan dalam kegiatan penelitian serta berbagai ajang kompetisi di bidang kejepangan.

Keunggulan

  1. Pendidikan diarahkan pada studi kejepangan dengan lima bidang peminatan, yaitu kebudayaan, kesusastraan, sejarah, linguistik, dan kemasyarakatan.
  2. Bimbingan yang intensif oleh para dosen yang profesional dan berdedikasi tinggi terdiri dari penutur asli (native speaker), alumni universitas di Jepang dan alumni universitas terkemuka di Indonesia.
  3. Mengenalkan nihonjijou/perilaku kehidupan orang Jepang dan kondisi Jepang dengan mengundang narasumber seperti direktur perusahaan Jepang ternama dan Profesor dari Jepang .
  4. Bekerjasama dengan Asia University, Jepang dalam program Asia University Global Program. Dalam program ini mahasiswa UAI dapat berinteraksi secara lansung dan berlatih bahasa Jepang dengan mahasiswa Jepang.
  5. Program selanjutnya adalah mengirimkan 8 orang mahasiswa UAI untuk mengikuti summer course di Asia University.
  6. Bekerjasama dengan instansi seperti The Japan Foundation, dll, untuk kegiatan pengenalan budaya, seperti pemutaran film animasi, dll.
  7. Memfasilitasi dan membimbing mahasiswa untuk mengikuti program beasiswa ke Jepang dan beasiswa dalam negeri.

Kerjasama

  1. Asia University
  2. Osaka International University
  3. The Japan Foundation Jakarta
  4. Asosiasi Pendidikan Bahasa Jepang Indonesia
  5. Asosiasi Studi Jepang Indonesia

Tenaga Pengajar

  1. Arianty Visiaty, S.S, MLA (Ochanomizu University)
  2. Sandra Herlina, S.S, M.A. (Tohoku University)
  3. Nina Alia Ariefa, S.S, M.Si. (Universitas Indonesia)
  4. Vera Y. Malik, S.S, M.A. (Tohoku University)
  5. Aji Yudistira, S.S, M.Si. (Universitas Indonesia)
  6. Bembi Mulia Ramadhani, S.S., M.A.
  7. Emmy Indah Priyanti, S.S., M.Si.

Prestasi Mahasiswa

  1. Pemenang ke III Lomba Pidato Bahasa Jepang The Japan Foundation Tingkat Jabodetabek tahun 2012, 2013.
  2. Pemenang ke II Lomba Pidato pidato bahasa Jepang yang diadakan oleh Osaka Perfectural Government & Osaka Perfectural Internationalization Strategy Executive Commite, Tingkat Nasional
  3. Penerima Beasiswa Monbukagakushou (Kementrian Pendidikan Pemerintah Jepang) 2011, 2012
  4. Pemenang Pertama Debate Competition yang diadakan Fakultas Hukum Universitas Al Azhar Indonesia

Kegiatan Mahasiswa

  1. Penelitian kejepangan bersama dosen
  2. Ekstrakurikuler
  • Klub Angklung lagu-lagu Jepang
  • Klub Shodo
  • Klub Sketsa (Komik dan Animasi, dll)
  • Klub Masak Makanan Jepang

Peluang Karir

Kementerian Luar Negeri, Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata, Wartawan, Penerjemah,  Alih Bahasa, Editor, Pengajar di Perguruan Tinggi, Sekretaris, Biro Travel, Public Relation, dll.

Testimonial

Selama mengenyam pendidikan di UAI, banyak ilmu pengetahuan mengenai bahasa Jepang, budaya Jepang, dll, yang dapat saya raih. Prodi Sastra Jepang UAI juga bekerjasama dengan Asia University dll., sehingga memberikan peluang pada kami untuk dapat belajar di luar negeri  Berkat bimbingan dosen Prodi Sastra Jepang , saya berhasil  mendapatkan beasiswa dari kementrian pendidikan Jepang untuk belajar di Jepang selama satu tahun penuh. (Indra Kurniawan Raya Bella Ongah, Sastra Jepang, 2009)

Selama belajar Bahasa Jepang di UAI, saya mendapatkan banyak ilmu dan peningkatan dalam kemampuan berbahasa Jepang. Berkat bimbingan dosen-dosen Sastra Jepang, setelah lulus saya dapat bekerja sebagai intepreter dan dapat selalu mempraktikkan kemampuan berbahasa Jepang sekaligus memperdalam pengetahuan dan kemampuan dalam berbahasa Jepang. Hampir seluruh materi kemampuan berbahasa Jepang yang saya pelajari sangat bermanfaat dalam menjalani pekerjaan saya. (Ardietyo Hartoro, Sastra Jepang, 2009 Posisi : Intepreter di sebuah perusahaan yang bergerak di bidang otomotif)

Selama belajar di Sastra Jepang UAI, banyak sekali pengalaman yang menyenangkan dan sangat berguna yang saya dapatkan. Di sini saya bukan hanya belajar bahasa, budaya, sastra, sejarah, tetapi juga dapat mengikuti kegiatan – kegiatan seperti bermain angklung lagu Jepang, upacara minum teh, dan kaligrafi Jepang. Selain itu melalui program AUGP (Asia University Global Program) yang mendatangkan mahasiswa Jepang untuk belajar bersama di sastra Jepang UAI, serta native speaker, mahasiswa bisa latihan berbicara secara lansung dengan orang Jepang. Saya juga berkesempatan untuk mengikuti penelitian dan berkat itu saya dapat pergi ke Jepang untuk mempresentasikan hasil penelitian tersebut. (Bembi Mulia Ramadhani Sastra Jepang, 2011)

sastra jepang (Silahkan Unduh)

Back To Top